-->
 Home  ·  About  ·  Privacy  ·  Contact  ·  Advertise  ·  Follow

Cara Mereset Printer Epson L120 Lampu Berkedip Bergantian


Penyebab lampu mesin printer Epson L120 berkedip bergantian ada beberapa hal, salah satunya adalah printer kita sudah mengeprint kertas mencapai batas maksimal printer. Untuk mengatasi lampu berkedip karena hal tersebut Anda bisa mereset mesin printer tersebut, ada dua cara mereset mesin printer Epson L120 yaitu dengan cara manual dan menggunakan aplikasi resetter Epson L120. 

Cara yang pertama menggunakan cara manual, langkah pertama nyalakan mesin printer Anda kemudian tekan tombol resume selama 5 detik lalu lepaskan, kemudian tekan tombol resume lagi selama 3 detik lalu lepaskan. Jika cara tersebut berhasil Anda tidak perlu mendownload aplikasi resetter Epson L120.

Jika dengan cara manual tidak berhasil, Anda bisa menggunakan aplikasi resetter Epson L120. Langkah pertama Download terlebih dahulu aplikasi resetter Epson L120, berikut link download Resetter Printer Epson L120. Setelah selesai mendownload aplikasi tersebut lakukan langkah cara berikut ini :

1. Buka Aplikasi Resetter Epson L120 hasil download tadi.
2. Setelah aplikasi terbuka pilih menu Particular adjustment mode.

3. Kemudian pilih Waste ink pad counter untuk mereset printer Epson L120 Anda, lalu klik OK.

4. Centang menu Main pad counter, kemudian klik Check.

5. Setelah selesai klik Initialize untuk mereset printer.

6. Kalau sudah selesai klik Finish dan matikan mesin printer Anda.

Setelah dimatikan kemudian nyalakan kembali Epson L120, jika sudah berhasil lampu akan menyala normal hanya warna hijau saja yang akan menyala.

0 komentar:

Post a Comment

 
Copyright © 2013 - . Info Blog Indonesia · Powered by Blogger
Join Us · Facebook · Twitter