-->
 Home  ·  About  ·  Privacy  ·  Contact  ·  Advertise  ·  Follow

Cara Menyimpan Video Youtube di iPhone

Youtube merupakan website berbagi video yang memungkinkan pengguna website mengunggah, menonton, dan mengunduh video. Youtube merupakan aplikasi sosial media yang paling banyak digunakan di Indonesia, pengunjung aplikasi atau website ini mencapai 88% dari 150 juta pengguna Internet di Indonesia. Semua pengguna ponsel smartphone sangat familiar dengan aplikasi ini mulai dari anak-anak sampai dengan dewasa, ini yang menjadikan aplikasi tersebut menjadi aplikasi sosial media terpopuler saat ini.

Banyak public figure beralih ke youtube untuk menjadikan akun mereka media informasi keseharian dan aktivitasnya sebagai public figure serta banyaknya konten creator yang memilih youtube sebagai media promosi mereka, makanya tak heran pada saat ini media televise bergeser popularitasnya digeser oleh media digital seperti aplikasi youtube.

Baca Juga : 5 Aplikasi Edit Video Menggunakan Ponsel

Aplikasi atau website yang masih satu perusahaan dibawah Google ini mengantar banyak orang menjadi terkenal lewat karya atau video yang mereka unggah kedalam aplikasi tersebut. Banyak perusahaan juga yang memanfaatkan aplikasi ini untuk media promosi produk-produk mereka.

Selain bisa mengunggah dan menonton video, aplikasi youtube dapat mengunduh dan menyimpan video ke media penyimpanan smartphone Anda. Untuk dapat mendownload video bisa menggunakan aplikasi pihak ketiga atau langsung menggunakan aplikasi youtube tanpa menggunakan aplikasi tambahan, namun jika mendownload video menggunakan youtube kita tidak dapat menyimpan video pada penyimpanan smartphone. Video yang sudah tersimpan atau terdownload bisa kita tonton tanpa menggunakan kuota internet pada aplikasi youtube.

Baca Juga : Cara Menyimpan Video Youtube tanpa Aplikasi Tambahan

Pada kesempatan ini kami akan mengulas cara mengunduh dan menyimpan video youtube menggunakan aplikasi tambahan untuk pengguna iPhone . Berikut aplikasi dan langkah cara mengunduh video youtube di iPhone Anda :

1. Pertama download aplikasi Video Saver di App Store.
2. Setelah berhasil mendownload aplikasi tersebut, buka aplikasi Youtube dan cari video yang akan Anda download.
3. Kalau sudah ketemu videonya, copy link URL video tersebut.
4. Pastekan link URL video tersebut pada aplikasi Video Saver.
5. Klik Download dan tunggu beberapa saat sampai video Anda berhasil terunduh.

Nah, setelah selesai mengunduh cek video yang Anda unduh tadi pada penyimpanan smartphone Anda. Jika Anda pengguna smartphone Android bisa menggunakan aplikasi lain karena aplikasi tersebut nampaknya masih tersedia di iPhone. Beberapa video youtube ada yang tidak dapat Anda download karena pemilik video tidak mengijinkan pengguna lain mengunduhnya. Sekian ulasan cara mendownload video youtube dengan iPhone semoga bermanfaat!!

0 komentar:

Post a Comment

 
Copyright © 2013 - . Info Blog Indonesia · Powered by Blogger
Join Us · Facebook · Twitter